ANALISIS PENINGKATAN PRODUKTIVITAS DAN DEVIASI WAKTU BERDASARKAN NILAI HASIL PELAKSANAAN PROYEK KONSTRUKSI (Studi Kasus Pada Proyek Apartemen Taman Melati Surabaya)

NOVITA, FARIDAH HANUM (2022) ANALISIS PENINGKATAN PRODUKTIVITAS DAN DEVIASI WAKTU BERDASARKAN NILAI HASIL PELAKSANAAN PROYEK KONSTRUKSI (Studi Kasus Pada Proyek Apartemen Taman Melati Surabaya). Undergraduate thesis, UPN VETERAN JATIM.

[img]
Preview
Text (COVER)
COVER.pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only until 4 February 2024.

Download (1MB)
[img] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only until 4 February 2024.

Download (1MB)
[img] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only until 4 February 2024.

Download (1MB)
[img]
Preview
Text (BAB 5)
BAB 5.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pengendalian waktu yang baik diharapkan dapat membantu pelaksanaan proyek sesuai dengan waktu yang telah direncanakan, salah satu cara pengendalian yang dapat digunakan adalah dengan metode analisis nilai hasil. Analisis nilai hasil digunakan dengan tujuan menganalisa perkiraan waktu proyek dapat dilaksanakan sesuai dengan rencana kerja. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penerapan Earned Value Analysis dalam memperkirakan waktu akhir penyelesaian proyek dalam setiap minggu dan untuk mengetahui apakah perlu dilakukan alternatif percepatan durasi dalam penyelesaian proyek. Keperluan data untuk analisa permasalahan tersebut adalah Kurva S. pekerjaan struktur hingga minggu ke-40 dan Breakdown Bill of Quantity pada pekerjaan struktur hingga minggu ke-40. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Earned Value Method untuk penyelesaian perhitungan estimasi waktu penyelesaian proyek dan Crashing Method digunakan untuk mempersingkat durasi proyek akibat keterlambatan pekerjaan proyek. Hasil dari penelitian adalah waktu penyelesaian proyek yang tidak sesuai dengan perencaan awal jadwal proyek. Perhitungan estimasi waktu penyelesaian proyek dengan menggunakan Earned Value Method mendapatkan hasil 361 hari atau mengalami keterlambatan kerja selama 18 hari dari rencana kerja yaitu 343 hari. Adanya keterlambatan kerja maka Crashing Method dengan alternatif penambahan waktu kerja (lembur) selama 4 jam per hari dapat meningkatkan hasil produktivitas kerja harian proyek menjadi 22.12 m per hari daro produktivitas kerja harian normal sebesar 15.4 m per hari. Berdasarkan peningkatan hasil produktivitas kerja harian didapat waktu penyelesaian proyek baru yaitu selama 342 hari atau lebih cepat 1 hari dari waktu penyelesaian rencana yaitu selama 343 hari. Kata Kunci: Proyek konstruksi; Pengendalian waktu: Earned value method: Crashing method.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
UNSPECIFIEDPutra, I Nyoman Dita PahangNIDN0717037003UNSPECIFIED
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Faculty of Engineering > Departement of Civil Engineering
Depositing User: Sri Nur Azizah
Date Deposited: 04 Feb 2022 02:00
Last Modified: 04 Feb 2022 02:00
URI: http://repository.upnjatim.ac.id/id/eprint/5035

Actions (login required)

View Item View Item