ZUHDI, MARSA LATIFA (2021) PENGARUH KONSENTRASI KARAGENAN DAN TEPUNG UDANG REBON (Acetes sp.) PADA NORI DARI DAUN CINCAU HIJAU (Cyclea barbata L. Miers). Undergraduate thesis, UPN Veteran Jatim.
|
Other (COVER)
Cover.PDF Download (1MB) | Preview |
|
|
Other (BAB 1)
1.PDF Download (177kB) | Preview |
|
Other (BAB 2)
2.PDF Restricted to Registered users only until 18 November 2023. Download (442kB) |
||
Other (BAB 3)
3.PDF Restricted to Registered users only until 18 November 2023. Download (537kB) |
||
Other (BAB 4)
4.PDF Restricted to Registered users only until 18 November 2023. Download (388kB) |
||
|
Other (BAB 5)
5.PDF Download (277kB) | Preview |
|
|
Other (DAFTAR PUSTAKA)
Dapus.PDF Download (395kB) | Preview |
|
Other (LAMPIRAN)
Lam.PDF Restricted to Registered users only until 18 November 2023. Download (714kB) |
Abstract
Tanaman cincau merupakan tanaman perdu yang banyak tumbuh subur di negara tropis seperti Indonesia. Alternatif lain pengolahan daun cincau dapat diolah menjadi makanan ringan seperti nori. Daun cincau dapat menjadi salah satu alternatif bahan pengganti dalam pembuatan nori, karena daun cincau memiliki sifat pembentuk gel yang yang sesuai untuk bahan dalam pembuatan nori karena mengandung pektin. Penambahan bahan penstabil diperlukan untuk mendapatkan nori yang memiliki struktur yang kokoh dan kompak serta lebih menyerupai nori komersial. Karagenan termasuk senyawa hidrokoloid yang banyak digunakan untuk meningkatkan sifat-sifat tekstur dan kestabilan suatu cairan produk pangan. Penambahan tepung udang rebon dalam pembuatan nori bertujuan untuk menambah nilai gizi protein dari nori yang di produksi serta memberikan aroma yang khas seperti nori komersial. Penelitian ini bertujuan untuk mengtahui dan menentukan hasil terbaik nori daun cincau hijau dengan penambahan karagenan dan tepung udang rebon. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap pola faktorial dengan dua faktor. Faktor I adalah konsentrasi penambahan karagenan (1%, 1,5% dan 2%), sedangkan Faktor II adalah konsentrasi penambahan tepung udang rebon (1%, 1,5% dan 2%). Berdasarkan hasil penelitian, dapat diambil kesimpulan bahwa perlakuan terbaik adalah nori daun cincau hijau dengan penambahan karagenan 1,5% dan tepung udang rebon 2% dengan hasil kadar air 9,76%, kadar abu 6,84%, kadar protein 17,7%, aktivitas antioksidan 42,58%, serat kasar 7,91% dan daya patah 3,03 N. Skor rata-rata kesukaan warna 3,6 (agak suka-suka), 3,9 (agak suka-suka), 3,45 (agak suka-suka) dan tekstur 3,9 (agak suka-suka). Kata kunci : nori, daun cincau hijau, karagenan, tepung udang rebon
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | T Technology > TP Chemical technology > TP368 Food processing and manufacture | ||||||||||||
Divisions: | Faculty of Engineering > Departement of Food Engineering | ||||||||||||
Depositing User: | Amalia Hani | ||||||||||||
Date Deposited: | 18 Nov 2021 01:53 | ||||||||||||
Last Modified: | 18 Nov 2021 01:53 | ||||||||||||
URI: | http://repository.upnjatim.ac.id/id/eprint/3263 |
Actions (login required)
View Item |