Ramadhanty, Arlita (2024) KARAKTERISTIK FISIKOKIMIA DAN ORGANOLEPTIK PERMEN JELI BUAH NAGA (KAJIAN PROPORSI SARI BUAH NAGA DAN EKSTRAK KOLAGEN KEONG SAWAH DENGAN PENAMBAHAN KARAGENAN). Undergraduate thesis, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur.
|
Text (Cover)
19033010080-COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text (Bab 1)
19033010080-BAB 1.pdf Download (183kB) | Preview |
|
Text (Bab 2)
19033010080-BAB 2.pdf Restricted to Repository staff only until 2 January 2026. Download (418kB) | Request a copy |
||
Text (Bab 3)
19033010080-BAB 3.pdf Restricted to Repository staff only until 2 January 2026. Download (376kB) | Request a copy |
||
Text (Bab 4)
19033010080-BAB 4.pdf Restricted to Repository staff only until 2 January 2026. Download (448kB) | Request a copy |
||
|
Text (Bab 5)
19033010080-BAB 5.pdf Download (168kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
19033010080-DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (314kB) | Preview |
|
Text (Lampiran)
19033010080-LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only until 2 January 2026. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Permen jeli termasuk permen lunak yang dibuat dari sari buah, gula, dan bahan pembentuk gel sehingga memiliki tekstur yang kenyal. Penggunaan sari buah naga untuk meningkatkan nilai gizinya karena mengandung aktivitas antioksidan, senyawa fenolik, dan vitamin C. Selain itu juga untuk diversifikasi produk dari buah naga. Penambahn kolagen dari keong sawah bertujuan untuk meningkatkan nilai ekonomis dari keong sawah dan menjadi sumber alternatif bahan baku kolagen. Permen jeli pada penelitian ini menggunakan bahan hidrokoloid yaitu karagenan agar menghasilkan tekstur yang kenyal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kombinasi perlakuan terbaik antara proporsi sari buah naga dan ekstrak kolagen keong serta konsentrasi karagenan dalam menghasilkan permen jeli yang berkualitas baik. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola faktorial dua faktor dengan dua kali ulangan. Faktor pertama adalah proporsi sari buah naga : kolagen keong sawah (70:30, 75:25, dan 80:20). Faktor kedua adalah konsentrasi karagenan (3%, 5%, dan 7% b/b). Data hasil pengamatan dianalisis menggunakan Analysis of varians (ANOVA), jika terdapat interaksi dilanjutkan dengan uji Tukey pada taraf 5%. Perlakuan proporsi sari buah naga : kolagen keong sawah (75:25) dan konsentrasi karagenan 7% merupakan perlakuan terbaik yang menghasilkan permen jeli dengan nilai kadar air 13,21%, kadar abu 0,95%, gula reduksi 22,52%, total fenol 7,55 mgGAE/gr, aktivitas antioksidan 52,54%, vitamin C 8,60 mg/100g, protein 0,13%, kekuatan gel 16,65 N, dan uji organoleptik aroma 3,25, rasa 3,4, warna 3,4, dan tekstur 3,7. Terdapat interaksi yang nyata (p≤0,05) antara perlakuan proporsi sari buah naga dan kolagen keong sawah serta penambahan konsentrasi karagenan terhadap parameter kadar air, kadar abu, gula reduksi, total fenol, aktivitas antioksidan, vitamin C, kekuatan gel dan uji organoleptik aroma, rasa, dan tekstur. Kadar protein dan uji organoleptik warna tidak terdapat interaksi yang nyata.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Q Science > QL Zoology S Agriculture > SF Animal culture |
||||||||||||
Divisions: | Faculty of Engineering > Departement of Food Engineering | ||||||||||||
Depositing User: | Arlita Arlita Ramadhanty | ||||||||||||
Date Deposited: | 10 Jan 2024 06:53 | ||||||||||||
Last Modified: | 10 Jan 2024 06:53 | ||||||||||||
URI: | http://repository.upnjatim.ac.id/id/eprint/19510 |
Actions (login required)
View Item |